BLOGGER INDONESIA BLOGGER INDONESIA Pembelajaran Inovatif: TIPS DAN TRIK

TIPS DAN TRIK

TIPS DAN TRIK MENJADI GURU YANG BAIK

Disini saya sengaja mengulas tentang MENJADI GURU YANG BAIK, siapa sih guru yang tidak ingin dikenal dan menjadi guru pavorit siswa sebenarnya tidak sulit menjadi guru idaman setiap siswa bukan modal tampang atau modal uang, tetapi tentu saja cara atau teknik guru menyampaikan materi serta pembawaan guru tersebut. nah berikut ini akan dibahas lebih dalam lagi TIPS DAN TRIK MENJADI GURU YANG BAIK

  1. Kesan pertama, mengapa kesan pertama yang menjadi pertama ulasan artikel ini, ya tentu saja kesan pertama dikatakan sebagai kunci kesuksesan sebagai seorang guru, bagaimana tidak pertemuan pertama saja sudah membuat siswa merasa bosan atau takut karena galaknya, jadi siswanya ngantuk dan malas mengikuti pelajaran yang disampaikan.
  2. Posisikan diri sebagai sahabat, udah gak zaman tuh guru yang menarik perhatian siswa dengan cara menjadi guru yang galak, tujuannya sih baik agar siswa memperhatikan materi yang disampaikan atau siswa jadi takut dan enggak berani tuh yang namanya nakal dikelasnya. Itu cara lama kalau zaman sekarang guru yang dihormati menjadi impian seorang guru, salah satu cara agar dihormati oleh siswa adalah dengan pintar-pintar memposisikan diri kapan menjadi teman siswa dan kapan menjadi guru yang dihormati dan didengar setiap penjelasannya. Siswa itu paling benci yang namanya guru yang ngrasa paling tinggi atau paling pintar dan paling segalanya dari siswa. maklum saya juga pernah menjadi siswa jadi tau deh.
  3. Menjadi pendengar yang baik, saat mengajar tentu saja siswa akan bertanya jika ada materi yang kurang dipahami, atau ada penjelasan yang kurang dimengerti nah jadilah pendengar yang baik, dengarkanlah pertanyaan siswa sampai selesai jangan menjadi seorang guru yang sok tau karna siswa jika didengarkan akan merasa dihormati oleh gurunya sehingga siswapun akan menghormati kita sebagai gurunya. jangan malu bertanya jika pertanyaan siswa kurang dipahami tanya kembali jika maksud dari pertanyaan siswa jika kurang mengerti maksudnya.
  4.  Perlakukan siswa seperti anda ingin diperlakukan, kita harus bisa membedakan antara galak dengan tegas, tegas adalah sikap memberikan peringatan agar siswa sebaiknya tidak melakukan hal tersebut sedangkan galak adalah sikap atau tindakan memarahi siswa tanpa alasan yang jelas. jadi perlakukan siswa (khususnya) dan orang (umunya) seperti anda ingin diperlakukan.
  5. Penjelasan yang jelas dan mudah dipahami, penjelasan yang tidak berbelit-belit adalah kunci suksenya seorang guru dalam menyampaikan materi pelajarannya, penjelasan yang singkat tetapi bermakna dan jelas lebih baik dari pada penjelasan yang panjang dan berbelit-belit yang maknanya sulit ditangkap oleh siswa. guru yang memahami materi yang disampaikannya akan mencari cara menjelaskan materi agar mudah diterima oleh siswanya.
  6. Diselingi Humor, guru tidak harus menjadi seorang pelawak misalnya seperti sule atau ajiz gagap, selingan humor walaupun sedikit saja bisa mengubah suasana kelas yang kaku menjadi lebih hangat sehingga rasa bosan siswa dapat diminimalisir.
  7. Menerima kritik dan saran, guru tentu saja tidak lepas dari khilaf serta kesalahan baik yang disengaja ataupun tidak, intropeksi diri ketika dikoreksi siswa misalnya anda lupa nama presiden ke 3 Indonesia, lebih baik anda jujur kepada siswa bahwa anda lupa siapa presiden indonesia ke 3 atau anda lupa rumus seerta salah dalam perhitungan anda, hindari sikap guru yang selalu merasa paling benar karena anda akan tampak bodoh dihadapan siswa jika tidak jujur akan kesalahan anda atau kehilafan anda.
Mungkin dari beberapa Tips dan Trik diatas anda menjadi guru yang lebih baik dari sebelumnya, jika anda memiliki tips dan trik yang lain bisa ditambahkan di komentar sebagai tambahan pustaka artikel TIPS DAN TRIK MENJADI GURU YANG BAIK. Semoga bermanfaat

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Silahkan masukkan komentar anda

Pingates